Muaradua- Polres OKU Selatan Polda SUMSEL, melaksanakan Kegiatan Apel Konsolidasi oleh personel Polres OKU Selatan dan Polsek Jajaran,Kabag OPS Polres OKU Selatan KOMPOL Hardan HS memimpin Apel Konsolidasi pasca pelaksanaan pungut suara Pilkades serentak Kabupaten OKU Selatan Tahun 2023 yang bertempat di halaman Mapolres OKU Selatan, pukul 09.00 WIB. Peserta apel Konsolidasi ini merupakan petugas pengamanan TPS yang ada di desa desa yang menyelenggarakan Pilkades di wilayah Kab OKU Selatan yang sudah berlangsung sejak hari kemarin. Sabtu (6/5/2023)
Kabag OPS mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah tulus iklas membantu pengamanan jalannya pungut suara Pilkades serentak ini sehingga berjalan aman dan lancar hingga usai sesuai harapan kita semua.
Dengan Apel Konsolidasi ini bahwa pengamanan TPS Pilkades telah usai, bagi personel Polres OKU Selatan dan Polsek jajaran dapat kembali ke kesatuannya masing masing. Namun demikian sebagai penanggungjawab harkamtibmas kewilayahan kami tetap akan meningkatkan pengamanan pasca Pilkades ini dengan mengintensifkan kegiatan patroli dialogis kepada segenap warga masyarakat untuk berikan himbauan agar tetap kembali bersatu membangun desa pasca Pilkades ini. “Kita patut bersyukur semua proses dan tahapan Pilkades ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan situasi tetap kondusif ”.tutur Kabag OPS.