Take a fresh look at your lifestyle.

arahan kapolres oku selatan kepada pju, kapolsek, dan personel polres oku selatan tentang Commander Wish Kapolda Sumsel

0

polresokuselatan.com- Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Kabag OPS Polres OKU Selatan memberikan arahan tentang Commander Wish Kapolda Sumsel Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo, SIK, kepada PJU, Kapolsek Jajaran dan personel Polres dan Perwakilan Polsek Jajaran Polres OKU Selatan di Aula Sertu Pol Anumerta Hadinata, Kamis (27/10/2022).

Kegiatan ini dihadiri Para Kabag, Kasat, Kasi Polres OKU Selatan, Para Kapolsek jajaran Polres OKU Selatan, Serta para Bintara yang menduduki jabatan perwira.

Pada kesempatan ini Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha menyampaikan arahan dan Instruksi Kapolda Sumsel yang mengingatkan, menegaskan, sekaligus menginstruksikan kepada personel Polres agar tidak membuat dan melakukan pelanggaran hukum sekecil apapun maupun tindak pidana yang dapat merusak nama baik Institusi Polri.

Selain itu, sesuai dengan instruksi Presiden RI dan penekanan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bahwa sebagai anggota Polri ditegaskan agar memiliki Sense Of Crisis.

“Kita tidak boleh bergaya hidup mewah dan Hedonisme di tengah masyarakat yang saat ini sedang mengalami masa-masa sulit. Hal ini dapat menimbulkan kecemburuan sosial apalagi dipublikasikan di medsos”,ujar Kapolres.

Dirinya juga menjelaskan, bahwa personel Polri saat bertugas di lapangan harus berseragam dan menggunakan rompi serta atribut lengkap dalam setiap pelaksanaan tugas.

Related Posts
1 of 357

Peraturan ini diterapkan karena saat melakukan penegakan hukum upaya paksa, anggota Polri dilengkapi Identitas diri yang lengkap untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan dengan tetap mengedepankan humanisme dan profesionalisme.

“Salah satu kesatuan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat yakni Satlantas”, ungkapnya

“Ketentuan ini bertujuan agar saat bertugas senantiasa dapat terlihat di masyarakat dan untuk memberikan pelayanan lalu lintas dengan baik sehingga meraih kepercayaan masyarakat. Selain itu juga sebagai pelindung keselamatan diri saat berlalu lintas,”tambah Kapolres

Diakhir arahannya, Kapolres OKU Selatan menegaskan kepada seluruh personil Polres OKU Selatan agar bijak dalam bermedia sosial dan selalu menjaga nama baik Institusi Polri.

“Saya harapkan kepada seluruh satuan fungsi di Polres dan Polsek jajaran agar menjaga nama baik institusi Polri yang kita cintai ini. Bijaklah dalam bermedia sosial dan bekerjalah secara optimal demi mencapai efektifitas dan keberhasilan,”harapnya.

Sebelum memberikan arahan Kapolres OKU Selatan memimpin doa bersama untuk Almarhum Bripka Depi Sumantri PS.Kanit Binmas Polsek Mekakau Ilir Kesatuan Polres OKU Selatan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.